Social Media Agent di Mandiri Karnaval 2015 |
Perayaan ulang tahun Bank Mandiri ke 17 tahun dimeriahkan dengan sebuah pesta untuk warga masyarakat di Jakarta dan sekitarnya bertajuk Mandiri Karnaval 2015. Seperti yang sudah saya bahas sebelumnya pada beberapa postingan lalu, Mandiri Karnaval 2015 menghadirkan 17 Performances, 17 Food Trucks, 17 Kuliner Nusantara dan tentunya 17 Social Media (Socmed) Agent, dan Alhamdulillah saya termasuk salah satu dari Socmed Agent. Ke 17 Social Media Agent ini memang telah malang melintang di dunia Social Media dan tak segan untuk memasang foto selfie dari mulai terbagus sampai terjelek pun dilakukan demi semua keeksisan atau pengakuan publik hahaha.
Eksis banget sampai sepatu aja di foto :D |
Penasaran dengan misi yang dipikul seorang Socmed Agent? Duh, kalau ditanya misinya apa, sebetulnya saya juga bingung, karena misinya hanya "eksis" saja selama berlangsung acara Mandiri Karnaval dari tanggal 24 - 25 Oktober 2015. Mudah bukan mmisi saya selama acara berlangsung. Yesss, saya suka misi meng"eksis"kan diri bersama teman-teman yang senada dan seirama berjalan bersama.
Okay, supaya jelas, saya akan membeberkan 7 misi wajib seorang Socmed Agent.
1. Wajib Eksis
Diambil dari www.pasangmata.com ALE |
Bukan rahasaia lagi kalau seorang Socmed Agent bukan lagi malu-malu lagi saat kamera menyala dan menghadap ke arah wajah mereka, namun harus segera bergaya sesuai dengan gaya khasnya masing-masing. Apalagi acara yang mengambil tempat di Parkir Timur Senayan ini, membuat beberapa spot yang dapat dimanfaatkan sebagai background foto.
Kedua cewek ini sedang asik berfoto dengan salah satu badut dengan latar belakang gambar komikal lucu. Selain di tempat ini terdapat beberapa spot lucu seperti di Food Trucks, Kuliner, Permainan dan masih banyak spot lainnya untuk Eksis seperti socmed agent. Kalau kamu pilih yang kanan atau yang kiri? kalau saya pilih yang itu tuh.
2. Dilarang Makan Sedikit
Salah Satu Food Trucks di Mandiri Karnaval 2015 |
Sesuai dengan ukuran tubuh saya yang agak melebar, maka tak heran kalau misi kedua yang saya emban sangat pas yaitu dilarang makan sedikit dan harus mencoba semua jenis makanan yang ada di Mandiri Karnaval 2015.
Terdapat 17 Food Trucks dan 17 Kuliner Nusantara yang memanjakan lidah socmed agent dan pengunjung. Terbayang sudah segala kelezatan kuliner nusantara dan food trucks yang mengadopsi dari negara lain dan sukses diterapkan di Indonesia.
Favorite saya adalah bakso dengan kuah bening yang segar ditambah cabai yang pedas dan kecap manis kemudian diaduk dan langsung disantap selagi panas. Sangat nikmat.
3. Dilarang Capek
Saat menjalankan misi, Socmed Agent wajib mengelilingi area Parkir Timur senayan dan mengabadikan seluruh kegiatan yang terjadi selama dua, untuk menunjang aktivitas ini, socmed agent dilarang capek.
Apabila capek melanda, Mandiri Karnaval 2015 menyediakan fasilitas pijat dan totok wajah serta fasilitas lain yang membuat seluruh agent menjadi fresh dan bugar.
4. Dilarang Malu
Yup, kalau malu ngga akan mungkin menjadi seorang socmed agentlah, makanya minimalisir rasa malu dengan menaikan kepercayaan diri sendiri dan enjoy the moment kemudian berkeliling area untuk mengeksplorasi obyek-obyek yang memuat berita terbaru.
5. Wajib Menyanyi
Menyanyi? iya seorang socmed agent harus memiliki kemampuan untuk menyanyikan seluruh lagu-lagu yang ditampilkan seluruh performances yang seluruhnya berjumlah 17.
Mulai dari Adera yang menampilkan lagu-lagu hitsnya seperti melewatkanmu, lebih indah, bahagia bersamamu dan masih banyak lagu lainnya. Kemudian SLANK yang menghipnotis penonton dengan lagu-lagu lawas maupun anyar. Walaupun lagu baru, namun sebagaian besar penonton dapat menyanyikan liriknya secara kompak.
Kehadiran Nidji sempat membingungkan, karena seharusnya yang tampil sesuai dengan jadwal adalah Sheila On 7. Tanpa mengurangi keabsahan penampilan Nidji, saya masih belum terima karena seharusnya giliran yang lain. Namun, berselang beberapa lagu, Nidji mulai menaikan tempo dan membuat penonton mengikuti ritme musik yang sedikit ngebeat.
Setelah Nidji, akhirnya Sheila On 7 muncul dengan lagu-lagu hitsnya yang pernah populer di era 2000-an. Sebagai lagu penutup di setiap konser adalah lagu Dan dan Sahabat Sejati.
6. Wajib Bergoyang Mengikuti Irama
Sambil menyanyikan lagu yang beat, socmed agent wajib bergoyang mengikuti irama yang sedang berlangsung. Keceriaan socmed agent ini sempat terekam di beberapa smartphone. Namun selama beberapa waktu, saya pun menikmati momen kebersamaan menonton 17 performances selama dua hari berlangsung.
7. Wajib Menjadi Mata-Mata
Nah, terakhir namun sangat penting, setiap socmed agent wajib menjadi Mata-Mata. Maksudnya detektif kah? Iya hampir mirip dengan kerja detektif namun mata-mata lebih kepada agent di wajibkan merekam setiap moment menarik selama acara berlangsung.
Cara kerja yang sederhana ini sebetulnya sangat membantu, istilah yang populer saat sedang marak disebut sebagai citizen journalist atau reportase oleh warga masyarakat.
Seperti reportase yang telah saya tampilkan di pasang mata mengenai acara Mandiri Karnaval 2015 ini. Selain itu, beberapa hari lalu saya pernah melihat kejadian taksi yang menabrak pembatas jalan, kemudian saya kirim ke pasang mata, dalam beberapa jam kemudian telah naik ke dalam detik.com.
Tiket Masuk Ke Dalam Mandiri Karnval 2015 |
Kecelakaan Tunggal Di Bawah Fly Over Karet |