Rahmad Maulizar, Senyum dan Harapan Penderita Bibir Sumbing Dari Aceh
8/26/2023 10:21:00 PMTerus Berusaha Melakukan Operasi Bibir
Harapan untuk menjalani hidup dengan normal, dengan senyuman yang indah, kembali diurungkan. Rahmad tidak bisa terus memaksa kedua orang tua untuk kembali melakukan operasi, karena memang operasi pun membutuhkan biaya yang lumayan besar.
Tiga tahun berselang, ternyata keberuntung berpihak pada Rahmad. Berbekal hanya dari koran, Rahmad mendapatkan informasi kegiatan operasi bibir sumbing gratis di Banda Aceh dari Yayasan Smile Train Indonesia. Informasi itu mengantar Rahmad pada Dokter Spesialis Bedah Plastik Rekonstruksi Estetik.
Tepat pada 2008, Rahmad akhirnya bisa menjalani operasi bibir sumbing lagi. Operasi tersebut dilakukan di RSU Malahayati, Banda Aceh. Operasi tersebut bertujuan memperbaiki celah pada bibir dan langit-langit mulut. Operasi dilakukan secara bertahap dan pada tahun 2010 akhirnya operasi berhasil memberikan hasil sempurna dan bibir sumbingnya pun bisa hilang dengan sempurna. Kini Rahmad bisa memiliki senyum sempurna seperti teman-teman yang mengejeknya beberapa tahun lalu.
Sumber gambar : kumparan.com |
Rahmad pun sangat bahagia dengan operasi yang lancar. Dan, Rahmad pun memberi tahu kepada tetangga dan masyarakat sekitar yang menderita hal yang sama dengannya. Ternyata hal ini terdengar sampai Yayasan Smile Train Indonesia hingga tak berselang lama, ia ditawari untuk menjadi sukarelawan di yayasan nonprofit tersebut.
Membuka Harapan Ribuan Anak Penyandang Bibir Sumbing
Sumber gambar : kumparan.com |
Senyum adalah jendela hubungan antar manusia. Bagi Rahmad senyum adalah harapan ribuan anak penyandang bibir sumbing di Aceh dan sekitarnya. Setelah menjadi relawan Yayasan Smile Train Indonesia, kegiatan berkeliling pun dijalaninya setiap hari. Ia harus rela menempuh puluhan bahkan ratusan kilometer untuk menjangkau rumah-rumah warga yang membutuhkan operasi gratis bibir sumbing tersebut.
Perjuangan Yang Membuahkan Hasil dan Apresiasi
Sumber gambar : satu-indonesia.com |
Rahmad menjadi salah satu dari enam orang di Indonesia yang menerima apresiasi dari ASTRA untuk anak muda pembawa perubahan dalam 12th Semangat Astra Terpadu Untuk (SATU) Indonesia Awards 2021.
"Alhamdulillah, berkat dukungan orang tua, istri dan sahabat semua, bertepatan dengan peringatan 93 tahun Hari Sumpah Pemuda, saya mendapat penghargaan anak muda pembawa perubahan, tentunya hal ini juga menjadi semangat saya kedepan," jelasnya..
Penghargaan adalah semangat baginya untuk terus berkomitmen membantu menjemput harapan anak bibir sumbing yang kurang mampu untuk mendapatkan operasi gratis dari program yang Smile Train Indonesia.
0 Comments