Travelling ke Cape Town: Rasakan Sensasi Summer di Bulan Desember

12/23/2022 07:54:00 AM


Pinjaman KTA bisa kamu ajukan apabila tertarik untuk melakukan travelling namun kondisi keuangan sedang miring. Di penghujung akhir tahun ini, alih-alih berwisata ke negara yang bersalju, kamu bisa coba berlibur ke negara-negara yang sedang mengalami musim panas.

Sebagai sebuah rekomendasi, kamu bisa mengunjungi Cape Town yang merupakan ibukota legislatif dari Afrika Selatan. Cape Town baru akan mengalami musim panas pada akhir bulan Desember ini. 

Penasaran destinasi serta kegiatan apa saja yang bisa dilakukan saat berlibur di kota yang berada di pinggir Samudera Atlantik ini? Simak pembahasannya pada poin-poin di bawah ini!

Destinasi Wajib saat Berlibur di Cape Town

Ketika melakukan perjalanan wisata ke Cape Town, sama seperti dengan lokasi-lokasi lainnya, ibukota legislatif dari Afrika Selatan ini juga memiliki spot menarik yang wajib untuk dikunjungi.

Berikut telah dirangkum beberapa destinasi yang bisa kamu kunjungi saat bertamasya ke Cape Town pada bulan Desember yang sedang mengalami musim panas ini.

Camps Bay dan Pantai Clifton 

Destinasi pertama yang bisa kamu kunjungi selama melakukan perjalanan liburan ke Cape Town di bulan Desember yaitu Camps Bay dan juga pantai Clifton. Dengan berkunjung ke pantai-pantai tersebut kamu dapat merasakan sensasi musim panas yang sesungguhnya.

Table Mountain

Spot wisata terkenal yang wajib dikunjungi berikutnya saat berada di Cape Town ialah Table Mountain. Bagi kamu yang suka hiking, spot ini bisa menjadi medan baru yang layak kamu coba.

Namun apabila kamu bukan penggemar aktivitas hiking, kamu tetap bisa menikmati keindahan Table Mountain dengan memanfaatkan cable car untuk bisa sampai ke bagian puncak.

Sering ramai dikunjungi ketika musim panas, maka apabila kamu tertarik untuk menikmati lanskap kota Cape Town dari ketinggian menggunakan cable car, kamu perlu memesannya dengan segera.

Stellenbosch

Keindahan lainnya yang ditawarkan di sekitar kawasan Cape Town, yaitu kota Stellenbosch. Kota satu ini memiliki ciri-ciri berupa banyak tumbuhnya pohon Oaks. 

Selain itu, bagi kamu yang merupakan pecinta wine, mengunjungi kota ini bisa menjadi pilihan yang tepat. Pasalnya, di Stellenbosch ini terdapat banyak kebun anggur yang menghasilkan buah hingga wine berkualitas.

Cape Point

Masuk ke dalam warisan dunia yang ditetapkan oleh Unesco, Cape Point menawarkan pemandangan yang memukau atas laut dan juga gunung yang menyatu. Dengan berkunjung ke Cape Point, kamu juga sekaligus dapat singgah di menara mercusuar yang terdapat di sana.

Di dekat kawasan ini juga ada pusat toko souvenir serta beberapa restoran yang bisa kamu kunjungi saat lapar melanda di tengah-tengah keseruan berlibur.

Event Menarik di Cape Town saat Desember 2022

Terdapat banyak sekali event atau acara yang diselenggarakan selama bulan Desember 2022 di Cape Town. Berikut ini beberapa rekomendasi event yang bisa kamu kunjungi untuk bisa menghidupkan suasana summer di bulan Desember selama berlibur di Cape Town.

Cape Town City Ballet – The Nutcracker

Acara ini diselenggarakan mulai dari tanggal 7 Desember hingga 23 Desember 2022. Untuk lokasinya, acara yang menampilkan para penari ballet ini mengambil lokasi di Artscape Theatre Centre. Bagi kamu yang tertarik, pesan tiketnya sekarang!

Summer Sunset Concerts

Supaya bisa merasakan sensasi summer atau musim panas secara maksimal, kamu perlu mengunjungi festival musik ini. Summer Sunset Concerts ini diadakan sebanyak tiga kali yaitu pada 4 dan 11 Desember 2022 kemudian pada tanggal 15 Januari. Konser ini digelar pada lokasi Helderberg Nature Reserve.

Clifton Yacht Parties: Season 11

Aktivitas seru lainnya yang juga bisa kamu lakukan saat berkunjung ke Cape Town, yaitu berpesta di atas Yacht. Dimulai sejak 19 November, acara ini berlangsung hingga bulan April tahun 2023 mendatang. Untuk bulan Desember, pesta ini diselenggarakan pada tanggal 3 dan 17 Desember.

Bagi kamu yang tertarik, kamu bisa mengunjungi Shop 5, Quay 5, V&A Waterfront, Cape Town sebagai lokasinya.

Vergelegen Summer Offerings

Acara ini dimulai pada 1 Desember 2022 dan akan berakhir pada 28 Februari 2023. Acara yang memang diadakan selama musim panas ini sangat cocok dikunjungi oleh para pecinta anggur dan makanan. Ketika mengunjungi Vergelegen ini, kamu bisa memilih salah satu dari 3 pilihan menu yang disediakan.

Gunakan Pinjaman KTA untuk Membiayai Liburanmu ke Cape Town


Dari pembahasan mengenai destinasi dan juga event-event menarik yang bisa dikunjungi di Cape Town di atas, adakah yang membangkitkan semangat travellingmu? Kalau kamu tertarik berkunjung ke Ibukota Afrika Selatan namun keuangan terbatas, kamu dapat memanfaatkan pinjaman KTA online.

Salah satu produk pinjaman tanpa agunan yang menawarkan banyak keuntungan antara lain yaitu digibank KTA. Keuntungan-keuntungan yang bisa kamu rasakan ketika mengajukan pinjaman digibank KTA di antaranya yaitu sebagai berikut.
  • Online 24 jam
  • Proses approval pinjaman dalam hitungan 60 detik
  • Dana pinjaman langsung cair ke rekening digibank by DBS dengan limit mencapai Rp200 juta.
  • Bisa mengatur nominal pinjaman sesuka hati.
  • Bisa membayar cicilan dalam rentang waktu 36 bulan.
  • Tidak ada dokumen fisik yang perlu dilampirkan
  • Persyaratan pengajuannya cukup mudah. Kamu harus memastikan bahwa kamu berdomisili di Jabodetabek, Bandung, Surabaya, atau Semarang, memiliki e-KTP dan NPWP, berpenghasilan minimum 5 juta.
Informasi lengkap mengenai produk pinjaman tersebut bisa kamu dapatkan pada tautan https://www.dbs.id/digibank/id/id/pinjaman/produk-pinjaman/pinjaman-digibank-kta . Tunggu apa lagi? Segera ajukan pinjaman KTA digibank KTA dan nikmati liburan musim panas pada bulan Desember di Cape Town secepatnya!

You Might Also Like

0 Comments