Percepatan Herd Imunity Indonesia Dengan Sentra Vaksinasi Prudential
11/08/2021 12:18:00 PMSalah satu cara menghentikan atau menghilangkan Pandemi adalah dengan Herd Imunity. Dan salah satu cara mempercepat herd imunity adalah dengan program vaksinasi yang telah dilakukan di seluruh dunia termasuk Indonesia. Mungkin sebagaian masyarakat Indonesia masih belum percaya dengan vaksin yang mampu mempercepat herd imunity, namun faktanya setelah terjadi percepatan program vaksinasi, kasus harian Covid-19 di Indonesia mulai melandai bahkan tidak lebih dari 1000 kasus per hari, berbanding terbalik pada saat gelombang kedua yang bisa mencapai puluhan hingga ratusan ribu kasus setiap harinya.
Pandemi sudah berakhir? Tentu saja belum usai, bahkan menurut beberapa ahli mengatakan kemungkinan terjadi covid-19 gelombang ketiga yang harus diwaspadai bersama. Dengan adanya prediksi maka antisipasi terhadap gelombang ketiga pun semakin meningkat dan menjadikan kewaspadaan yang tinggi dari semua pihak terutama pemerintah dan fasilitas kesehatan di Indonesia. Oh iya, selain pemerintah pihak lain seperti Prudential Indonesia pun turut memberikan andil untuk mempercepat herd imunity dan mencegah terjadinya gelombang ketiga ini.
Sentra Vaksinasi Prudential Indonesia Di Jakarta
Cara Mendaftar di Sentra Vaksinasi Prudential Indonesia
- Warga Negara Indonesia
- Mengikuti kententuan dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia dan Prudential Indonesia,
- Sudah melakukan pendaftaran melalui aplikasi Pulse by Prudential
- Pemegang KTP DKI Jakarta atau KTP daerah lain dengan membawa surat keterangan domisili DKI Jakarta dari RT/RW atau surat keterangan bekerja di DKI Jakarta,
- Sehat secara fisik, dibuktikan dengan pengisian kuisioner kesehatan dan pemeriksaan fisik di tempat pelaksanaan vaksinasi atau memiliki surat keterangan tertulis vaksin dari dokter spesialis pribadi.
- Unduh aplikasi Pulse by Prudential dari Apple Store (pengguna iPhone) atau dari Google Playstore (pengguna android) atau scan QR code pada flyer.
- Klik banner Program Vaksinasi COVID-19.
- Klik pilih Jadwal Vaksinasi.
- Pilih Dosis Vaksinasi dan isi Detail Informasi Peserta. Pastikan data nomor telepon dan alamat email Anda sesuai dan benar.
- Pilih jadwal vaksinasi yang masih tersedia.
- Setelah terdaftar, tunggu email dari Pulse by Prudential (no-reply@wedopulse.com). Saat pelaksaan vaksinasi, kami sarankan Anda untuk menunjukkan email dari Pulse ini beserta KTP Anda ke petugas di sentra vaksinasi PRUUniversity.
0 Comments