Keluarga Livina : Banyak Anak, Banyak Cerita (Rejeki)
7/30/2019 09:35:00 AMSaya dahulu tidak pernah setuju dengan ungkapan "Banyak anak, banyak rejeki". Tapi, setelah dewasa dan menyaksikan secara langsung, maka saya pun berubah menjadi setuju bahwa anak akan mendatangkan rejeki sekaligus cerita yang sangat berbeda dan luar biasa.
"Padhe dan Pamanmu ada berapa?"
"Banyak."
Jika dihitung secara langsung, saudara dari Ayah ada 6 orang dan saudara dari Mamah ada 1. Belum lagi sepupu dari Ayah dan Mamah, jika dijumlahkan maka akan berjumlah puluhan orang.
"Ngga bingung tuh banyak saudaranya?"
"Bingung sih tapi malah senang karena banyak saudara."
Ya, pengalaman sewaktu kecil setiap hari Lebaran, maka banyak sekali keluarga yabg datang bersikaturahmi dan menceritakan segala macam pencapaian dan cerita-cerita masa kecil mereka dulu.
Saya masih berusia belum genap sepuluh tahun ketika Almarhum Om saya bepergian ke beberapa negara lain di Dunia. Waktu itu, saya mendengarkan dengan antusias, meskipun tidak tahu negara mana saja yang pernah Om kunjungi.
Lain lagi cerita suami dari Tante saya nomor 6, Adik dari Ayah. Suami Tante sering keliling beberapa kota di Indonesia untuk studi banding pembangunan infrastruktur di daerah lain yang merupakan role model.
Atau cerita dari Budhe, yang memiliki anak dan bersekolah di akademi militer. Budhe sangat bangga, walaupun bukan darah dagingnya secara langsung.
Inilah 3 cerita dari banyak cerita yang sampai saat ini masih lekat dalam ingatan saya. Cerita-cerita inilah yang menyalakan mimpi-mimpi sekaligus harapan saya di masa depan.
Secara tidak sadar, dari cerita-cerita merekalah, saya menjadi ingin mewujudkan mimpi, salah satunya jalan-jalan keliling beberapa negara. Dan, dalam beberapa tahun belakangan ini semenjak 2011, saya tidak pernah melewatkan setiap tahunnya tanpa traveling ke suatu negara yang menarik perhatian saya. Dari cerita-cerita lama, muncullah cerita baru yang menginspirasi bagi orang lain.
Oh iya, sewaktu kecil dulu, kebersamaan saya dan 2 saudara lainnya adalah pergi ke warung makan bersama-sama. Waktu itu kami menggunakan vespa, jadilah kami bertiga dibonceng di belakang, dan adik saya terpaksa berdiri di depan. Walaupun agak berdesak-desakan, tetapi kami merasakan kebersamaan dan kegembiraan. Dan, kini saya merindukan masa-masa itu.
Setelah, kami tumbuh menjadi dewasa, kebersamaan ini mulai terkikis. Namun kami merasa beruntung karena akhirnya memiliki mobil walaupun dari edisi yang sudah lama.
Banyak anak, banyak cerita dan tentu saja banyak rejekinya. Berpergian pun menjadi lebih mudah karena New Livina bisa menampung seluruh anggota keluarga besar sampai 7-8 orang. Sangat ideal untuk keuarga besar seperti keluarga Ayah. Banyak anak, banyak cerita bersama New Livina.
Mungkin, di Indonesia bagian mana pun memiliki cerita yang sama bahkan lebih tidak beruntung dari saya. Namun, saya yakin dengan mobil New Livina ini, makin banyak cerita-cerita yang tidak terduga dan membuka mata.
Bayangkan betapa bahagianya ketika keluarga besar pergi dengan New Livina melewati lembah dan gunung ketika berada di Gayo, Aceh. Kemudian, mereka menikmati pemandangan dari balik bukit. Atau, keluarga lainnya di Papua yang memiliki medan lebih menantang dengan jarak yang lumayan jauh dan jarang pom bensin.
All New Nissan Livina ini memiliki banyak teknologi diantaranya sangat irit bahan bakar dan pengaturan kursi dan bagasi sehingga bisa menampung banyak bawaan sekaligus seluruh keluarga pun bisa nyaman.
"Kalau masalah keselamatannya bagaimana?"
Memang kadang piknik bersama keluarga pun tak boleh melewatkan faktor keselamatan, dan All New Livina ini memiliki fitur keselamtan yang sangat lengkap diantaranya Hill Start Assist, Vehicle Dynamic Control dan Traction Control.
Manfaat Hill Start Assist ini sangat berguna pada saat jalanan menanjak dan macet. Pada saat kondisi saat ini pengemudi biasanya akan menekan gas sedikit untuk mendapatkan akselerasi cepat sehingga bahan bakar akan boros. All New Livina ini membuat pengemudi nyaman karena mendapatkan akselerasi putaran awal sehingga tidak mundur ke belakang dan bisa lebih santai menekan pedal gas. Selain itu, bahan bakar pun lebih irit.
Kelebihan All New Livina lainnya adalah Start Engine Button dan Desain Interior. Start engine button memungkinkan untuk menyalakan mesin kendaraan dengan tombol start tanpa memasukan kunci. Dan, interiornya pun didesain semodern mungkin sehingga sangat nyaman bersama keluarga.
Sudah saatnya cerita dari keluarga Livina berkumandag dan bergaung di Indonesia sehingga lebih banyak orang diluar sana terinspirasi menggunakan All New Livina dan mewujudkan seluruh mimpi dari cerita-cerita mereka.
All New Livina, Aku tetap Cinta.
0 Comments