Hunian Ideal Generasi Milenial Zaman Now
3/14/2018 11:02:00 PM
Bingung ngga sih sama anak muda zaman now alias generasi milenial yang suka nongkrong dan menghabiskan sebagian uangnya, sementara itu beberapa tahun kemudian teman lain yang tidak pernah nongkrong sudah memiliki hunian. Sepertinya, ini gambaran umum bahwa Lifestyle sudah mengalahkan long term goal seperti rumah, mobil, investasi dan lainnya. Ini ketakutan yang nyata dan bukan mengada-ada.
Saya pernah pun termakan oleh gaya hidup dengan cover lifestyle yang menyenangkan diawal namun akan menyengsarakan diakhir. Manis diawal, pahit dibelakang. For reality, berhemat adalah salah satu faktor yang bikin kita mengerti betapa kerja keras kita pun terbayar kemudian. Saya bukan orang yang berpunya, namun saya berusaha meraih cita-cita dengan sedikit demi sedikit mewujudkannya, Amin.
Ngomongin hunian ideal, saya hanya memiliki impian memiliki hunian dengan fasilitas yang lengkap baik di dalam wilayah atau pun fasilitas publik seperti transportasi. Fasilitas lengkap seperti super market, sekolah, laudry, fitnes center, restoran, ATM atau Bank, dan fasilitas pendukung lainnya. Transportasi publik menjadi pilihan yang menyenangkan dengan asumsi transportasi tersebut sudah sangat baik. Selain itu, hunian dengan lingkungan yang sejuk dan penuh pepohonan tanpa adanya polusi pun sangat diidamkan oleh semua orang termasuk saya.
Begitulah kira-kira gambaran yang hunian ideal yang saya inginkan di masa yang akan datang. Berharap sekali hunian ini bisa saya wujudkan dalam waktu yang sangat dekat, Amin.
Beberapa hari lalu, saya hadir dalam talkshow bersama Prajawangsa City di Mall Bassura, Jakarta. Pada dasarnya, talkshow kali ini ingin memberikan informasi yang bermanfaat mengenai hunian ideal beserta nilai atau hasil yang akan diperoleh setelah membeli properti tersebut.
Nah, ini dia beberapa point penting yang berhasil saya rangkum.
Fasilitas Lengkap Termasuk Transportasi Publik
Seperti hunian ideal yang saya idamkan, hunian yang baik pasti akan memiliki fasilitas lengkap untuk penghuninya dari developer. Selain fasilitas lengkap, hunian tersebut haruslah dekat dengan transportasi publik seperti MRT, KRL, Busway dan lainnya.
Lingkungan Sehat Dan Bersih
Lingkungan disekeliling hunian tersebut haruslah yang sehat dan bersih. Idealnya tidak ada sampah ataupun jauh dari pemukiman yang menularkan virus karena gaya hidup yang cenderung tidak baik dan sangat kumuh.
Bernilai Investasi
Disadari atau tidak, hunian pun memiliki nilainya tersendiri karena beberapa faktor terutama lokasi yang strategis dan memiliki fasilitas yang lengkap. Beberapa tahun mendatang, nilai properti bukannya malah menurun namun akan naik sangat signifikan.
Lokasi Strategis
Hunian yang strategis akan memberikan nilai tambah dalam beberapa tahun kedepan. Karena disadari atau tidak, hunian ini akan menarik minat pembeli atau bahkan penyewa untuk memiliki properti tersebut.
Nilai Bisnis
Jika hunian atau properti ini disewakan, maka akan mendapatkan penerimaan yang sangat bagus bahkan bisa menutupi nilai cicilan jika properti ini dibeli dengan sistem cicilan. Bahkan jika memiliki bisnis ataupun membutuhkan modal, hunian ini dapat digunakan sebagai jaminan atas modal yang dipinjam.
Itu dia hunian ideal yang sangat menguntungkan jika dimiliki dalam waktu dekat. Oh iya Prajawangsa City ini menawarkan beberapa kemudahan bagi pembeli yang ingin memiliki propertinya.
Ini dia beberapa kemudahan yang akan diberikan :
DP 0%
Jika kaum milenial zaman now belum memiliki properti karena nilai DP yang tinggi, Prajawangsa City malah memberikan DP 0% untuk beberapa unit dalam masa promo dalam waktu ini.
Dapat Unit Di Bassura selama 2 tahun
Prajawangsa City akan dibangun dalam waktu 2 tahun mendatang, namun telah disediakan unit untuk ditempati selama 2 tahun dengan nilai cicilan sangat ringan sekitar 5 juta.
Bank Mandiri Memberikan Kemudahan KPR
Selain itu, Bank Mandiri pun memberikan kemudahan bagi siapa saja yang akan mengajukan KPR tanpa adanya slip gaji sebagai persyaratan, namun cukup memiliki tabungan di Bank Mandiri sebesar 1 juta rupiah. Wow, sangat ringan sekali kan.
Demikian kemudahan yang diberikan, silahkan menghubungi pihak Prajawangsa City di Website www.prajawangsacity.id dan Social Media seperti Instagram di www.instagram.com/prajawangsacity.
6 Comments
Wah impian mu didepan mata tuh, salman hehe
BalasHapusSetuju deh kalau hunian itu harus strategis, mudah kalau buat usaha juga.
BalasHapusEnak banget kalau hunian dekat denga transportasi publik yaa.
BalasHapusHmm, lingkungan bersih jadi salah satu pertimbangan kalau mau beli hunian. :D
BalasHapusBener banget tuh mas. Jangan manis di awal pahit di belakang. Mending kayak minum jamu, pahit di awal manis (sehat) kemudian. Generasi milenial harus baca ini nih. :)
BalasHapusHunian yg kyk gini indaman banget ya,,, asri, strategis trus konsep hijaunya, ,, mudah2an bs nih kebeli
BalasHapus